MEDAN | kabar24jam.com
Rabu, 26 Januari 2022.
Persatuan Wartawan Polrestabes Medan senantiasa siap bersinergi dengan Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda.
Sinergi dimaksud antara lain bertujuan untuk meningkatkan kemanan, ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Polrestabes Medan.
“Sama seperti pejabat-pejabat sebelumnya, Pewarta Polrestabes Medan tetap konsisten mendukung kinerja Kapolrestabes Medan demi terwujudnya kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polrestabes Medan,” ujar Ketua Pewarta Polrestabes Medan, Chairum Lubis SH, Selasa, (25/1/2022).
Apalagi, lanjut dijelaskan Chairum, selama ini, hubungan antara jurnalis dan jajaran Polrestabes Medan, terlebih yang tergabung di Pewarta sangat harmonis.
“Jadi, kita di Pewarta tetap dan senantiasa meningkatkan sinergitas antara Pewarta dan Polrestabes Medan yang sudah terjalin baik selama ini,” jelas Pemred Media Online Pewarta.co itu.
Apalagi, kata Chairum, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda merupakan sosok pimpinan Polri masa depan yang cerdas, humanis serta inovatif dan pantang menyerah.
“Nah, hal inilah yang menjadi keyakinan bagi rekan-rekan Pewarta, di tangan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda Polrestabes Medan semakin maju dan semakin dicintai masyarakat sebagai pelindung dan pengayom,” jelas Sekretaris Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumut ini.
Sebagaimana diketahui, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda resmi menggantikan Kombes Riko Sunarko sebagai Kapolrestabes Medan.
Mutasi tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/165/I/KEP/2022 tanggal 24-1-2022. ( K-24/r )