Medan, (kabar24jam.com) – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Pemuda Merga Silima (PMS) Indonesia Mbelin Brahmana diwakili Ketua Harian Hendro Sucipto Brahmana melantik Ir Leonardo Ginting menjadi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PMS Kota Medan masa bakti 2024-2029 di Hotel Danau Toba Internasional (HDTI) Medan, Kamis (25/1/2024).
Hadir dalam acara itu Penasehat DPP PMS Pusat Morina Sembiring, Humas PMS Jumbo Tarigan, para pimpinan organisasi kepemudaan Medan, Ketua dan Pengurus DPD PMS kabupaten/kota se-Sumut, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, Marthin Bangun dan undangan lainnya.
Ketua Umum DPP PMS Indonesia diwakili Humas DPP PMS Jumbo Tarigan mengucapkan selamat kepada ketua dan pengurus PMS Kota Medan yang baru dilantik. Dia menyampaikan salam dan pesan Ketum DPP PMS agar ketua dan pengurus segera bekerja, kibarkan bendera PMS di setiap kecamatan di Kota Medan.
Dia mengatakan persatuan dan kesatuan harus tetap dijaga sebab warga Karo Kota Medan tanggung jawab PMS. “Mari kita jadikan PMS ini sebagai wadah dalam merajut kebersamaan dan penampung aspirasi warga Karo. Budayanya tetap dijaga dan dilestarikan sebab pendiri Kota Medan orang Karo itu harus kita jaga dan tetap kita ingat,” katanya.
Ketum mengatakan PMS Kota Medan harus mencontoh budaya di Bali, walau Bali sudah menjadi pariwisata dunia, tetapi budaya Bali tetap dipertahankan. “Saat ini Kota Medan menuju wisata internasional oleh karena itu PMS selaku suku Karo pendiri Kota Medan harus mempertahankan budaya Karo di Kota Medan. Ini pesan Ketum dan berharap PMS tetap semangat, jalin kebersamaan demi PMS lebih maju,” harapnya.
Sementara Ketua DPD PMS Kota Medan Ir Leonardo Ginting usai dilantik mengatakan, Kota Medan didirikan orang Karo yaitu Guru Patimpus. Karena itu PMS harus terus dibenahi sehingga jangan sampai terlupakan di Kota Medan.
“Selaku orang Karo kita harus bertanggungjawab dengan situasi PMS saat ini. Dan saya mengucapkan terima kasih atas amanah yang diberikan kepada saya untuk mengemban tugas selama 5 tahun memimpin Pemuda Marga Silima di Kota Medan, mari kita bekerja sama untuk memajukan PMS yang kita cintai ini,” harapnya.
Leonardo mendorong PMS Kota Medan tetap solid dan tetap menjalin kerja sama dengan elemen masyarakat yang ada di Kota Medan. “Kami berharap selama periode 2024-2029 kita tetap sama-sama berkolaborasi membangun Kota Medan demi Indonesia maju,” harapnya.
Sebelumnya Ketua Panitia Pelantikan Nuansa Putra Kaban didampingi Sekretaris dan Bendahara mengucapkan terima kasih kepada PMS sehingga acara pelantikan dapat berjalan dengan lancar. “Walau masih ada kendala dan kekurangan, mari kita jadikan ini sebagai evaluasi agar ke depan acara dapat lebih bagus lagi,” imbuhnya.
Sementara Penasehat DPP PMS Morina Sembiring mengucapkan selamat kepada pengurus PMS Kota Medan. Dan berharap selama 5 tahun ke depan PMS Kota Medan tanggung jawab pengurus untuk itu tetap jaga kekompakan dan jalankan organisasi sesuai AD/ART PMS.
Susunan Pengurus DPD Kota Medan masa bakti 2024-2029: Ketua Ir Leonardo Ginting, Ketua Harian Chandra Surbakti SH, Sekretaris Nuansa Putra Kaban SSos, Sekretaris (1-2) Sebastian Ginting SE, Roni Purba, Bendahara Dhannu Boy Brahmana ST, Bendahara (1-2) Danta Martius Meliala S.Kom dan Alfius Tarigan SE.
Wakil Ketua 1 Bidang Sastra, Seni, Adat dan Budaya Drs Yoe Anto Ginting MA, Wakil Ketua 2 Bidang Kerohanian dan Pembinaan Mental Pdt Jeriyonanta Sitepu STh MM, W Ketua Harian 3 Bidang Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan Bram Tanata Sitepu SE, W Ketua 4 Advokasi Hukum dan HAM Ngiahken Ginting SH, W Ketua 5 Pertanian, Perikanan, Peternakan dan Lingkungan Hidup Ir Amal Bakti.
W Ketua 6 Pemuda dan Olahraga Pdm Jaya Sembiring, W Ketua 7 Pariwisata Elka Roi Bukit SE, W Ketua 8 Komunikasi, Media dan Kemitraan Firman Ginting, W Ketua 9 Ekonomi Kreatif, Koperasi dan UMKM Kawal Gurusinga SE, W Ketua 10 Humas dan Hubungan Antar Lembaga Bones Sembiring SE, W Ketua 11 Penggerak Massa Ferdinan Ginting, W Ketua 12 Dana dan Usaha Bersama Ir Glorianta Brahmana, W Ketua 13 Kesehatan dr Sryta Chariana Prety Sembiring, W Ketua 14 Pendidikan, Pelatihan dan IT Ir M Sidik Tarigan MAg serta dilengkapi anggota bidang. (DS)