NU Apresiasi Penunjukan Mayjen Ruruh Setyawibawa Sebagai Pangdam XVI Pattimura

NU Apresiasi Penunjukan Mayjen Ruruh Setyawibawa Sebagai Pangdam XVI Pattimura
-Wakil Ketua Tanfidz PC Nadhlatul Ulama (NU) Kota Medan, Aulia Andri. (Foto/ist)

kabar24jam.com | Wakil Ketua Tanfidz PC Nadhlatul Ulama (NU) Kota Medan, Aulia Andri, mengapresiasi penunjukan Mayjen Ruruh Setya Wibaya sebagai Pangdam XVI Pattimura. Menurutnya, rotasi terhadap Mayjen Ruruh oleh Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa sudah tepat.

“Mayjen Ruruh punya pengalaman mumpuni dan kemampuan teritorial yang sangat baik. Maka itu, kepercayaan dari Panglima TNI kepada Mayjen Ruruh sebagai Pangdam Pattimura merupakan hal yang tepat,” kata Aulia Andri dalam keterangannya pada wartawan di Medan, Selasa (28/6)

Baca Juga: 
Jelang HUT ke-76 Bhayangkara, Ketua Pewarta Berikan Penghargaan pada Kapolsek Medan Barat karena Capai Target Vaksinasi

Pengangkatan Mayjen Ruruh bersamaan dengan 108 pejabat TNI yang tertera dalam Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Nomor Kep 558/VI/2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia. Mayjen Ruruh merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1988 dari kecabangan Artileri. Sebelum menjadi Deputi V Bidang Intelijen Teknologi BIN, Mayjen Ruruh pernah menjabat sebagai Kabinda. Ia juga pernah duduk sebagai Kabinda Aceh serta Komandan Kodim 0101/Aceh Besar pada tahun 2005-2007.

“Pengalaman beliau lengkap. Ketika bertugas di Sumut, beliau berhasil membangun hubungan baik serta menjalankan tugas-tugas dengan baik,” kata Aulia Andri yang merupakan Komisioner Bawaslu Sumut 2013-2018. (K24_01/r)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *