LEBAK, KABAR24JAM – Dandim 0603/Lebak, Letkol Arh Erik Novianto bersama Kasiter Korem 064/MY Kolonel Inf. Saut Batara berikut Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) TMMD ke 114 tahun 2022, Brigjen TNI. Tatang Subarna melakukan peninjauan ke lokasi yang bertempat di Kampung Cilukut, Desa Cileles, Kecamatan Cileles pada Sabtu, (06/8/2022).
Di sela-sela kesibukannya, Dandim Lebak mengatakan bahwa TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan operasi bhakti TNI yang dilaksanakan secara terpadu pada lintas sektoral bersama Kementerian, Lembaga Pemerintahan non Kementerian, Pemerintah Daerah dan masyarakat sebagai upaya untuk mendukung program Pemerintah dalam rangka percepatan pembangunan di daerah.
Baca Juga:
Hut Ke-1 Sihombing Borsak Sirumonggur Boru Bere dan Ibebere Penuh Dengan Khidmat
“Program TMMD dilaksanakan atas perencanaan yang mengutamakan atas aspirasi dan kepentingan masyarakat yang dilaksanakan secara integral karena melibatkan semua unsur-unsur yang terkait yang dimulai dari tingkat Desa, Kelurahan sampai tingkat Kabupaten/Kota,” ucap Letkol Arh Erik Novianto.
Lanjut Letkol Arh Erik, adapun maksud dan tujuan kedatangan tim yaitu dalam rangka melaksanakan perintah guna melihat secara langsung bagaimana pelaksanaan TMMD di lapangan serta untuk mendapatkan saran dan masukan sebagai bahan evaluasi untuk perbaikan dan peningkatan pelaksanaan TMMD yang akan datang.
“Dengan adanya program TMMD ke 114 di Desa Cileles mendapat respon yang positif dari masyarakat, kemudian masyarakat juga bisa melihat bagaimana kedepannya jalan ini apabila sudah selesai dengan tuntas,” ungkapnya.
Lebih lanjut dikatakan orang nomor 1 di satuan Kodim 0603/Lebak itu bahwa dengan adanya program TMMD ke 144 bisa berdampak kepada perubahan yang signifikan khususnya di sektor infrastruktur sehingga bisa meningkatkan taraf ekonomi masyarakat kedepannya.
“Setelah selesai nanti akan sangat luar biasa terhadap perekonomian masyarakat disini misalnya angkutan yang biasanya memerlukan ongkos tambahan, waktu juga habis dengan adanya jalan ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.
Dari pantauan, tim pengawas dan evaluasi melanjutkan perjalanannya ke tempat Vaksinasi Covid-19 dan ikut serta mengimbau tantang bahaya stunting. (K24_01/r)