HUT ke-75, Polwan Polrestabes Medan Goes To School ke YPSA Setiabudi

HUT ke-75, Polwan Polrestabes Medan Goes To School ke YPSA Setiabudi
Foto/ist.

Medan, (kabar24jam.com) – Polisi Wanita (Polwan) Polrestabes Medan pada Polda Sumut, melaksanakan kegiatan Goes To School di Yayasan Pendidikan Shafiyyatul Amaliyyah (YPSA), Jalan Setiabudi, Medan, Rabu (9/8/2023).

Kegiatan Goes to School ini dilakukan dalam rangka HUT Polwan ke-75 Tahun 2023.

Polwan Polrestabes Medan Goes to School tersebut dipimpin Kabag SDM Polrestabes Medan, Kompol Daryani SIK MH yang didampingi Wakasat Binmas Polrestabes Medan, Kompol Mitha Natasya SH SIK, Wakasat Reskrim Polrestabes Medan AKP Dian Ginting.

Juga hadir Kepala Sekolah SMP YPSA, serta personel Polrestabes Medan Aiptu Tomson S, Aiptu Mujiono, Aipda Diana Sari Siregar, Bripka Vypi Nasution, Briptu Ade, Briptu Hilda, Briptu Sartika Sondang, Bripda Rinaldi Saragih, dan Bripda Muh Bima Pradana.

Dalam Goes to School tersebut, Kabag SDM Polrestabes Medan, Kompol Daryani SIK MH menyampaikan materi dengan tema “Anak Muda Tangguh di Era Digital dengan Bijak Bermedia Sosial”.

“Kegiatan Goes to School dalam rangka HUT Polwan ke-75 Tahun 2023 terlaksana dengan tertib dan antusiasme siswa yang tinggi dengan penyampaian materi tentang “Anak Muda Tangguh di Era Digital,” kata kata Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda melalui Kabag SDM, Kompol Daryani.

Dikatakan Darya, banyak siswa yang berpartisipasi dalam sesi tanya jawab dalam kegiatan goes to school tersebut.

“Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib. Demikian yang dapat dilaporkan dan terima,” tandas Kompol Daryani. (K24_01/r)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *