Kapolrestabes Medan Jadi Inspektur Upacara di Hari Pahlawan

Kapolrestabes Medan Jadi Inspektur Upacara di Hari Pahlawan
Jadi inspektur hari Pahlawan, Kapolrestabes Medan Kombes Valentino Alfa Tareda sebut berbekal bambu runcing, pahlawan mampu hadang musuh sebagai pemenang perang dunia, Kamis (10/11/2022). (Foto/ist)

MEDAN, KABAR24JAM Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda jadi Inspektur upacara hari Pahlawan di Mapolrestabes menegaskan, berbekal dengan bambu runcing pun para pahlawan mampu dengan semangat bergerak menghadang musuh yang merupakan pemenang perang dunia dengan persenjataan terbaiknya.

“Rakyat bergandeng tangan dengan para tokoh pemuda dan laskar lainnnya secara gagah berani melawan tentara musuh yang bersenjata lengkap, tidak akan mau menyerah pada siapapun juga para pejuang, sepenuhnya percaya bahwa masa depan kita anak dan cucu kandung revolusi Indonesia sangat layak untuk diperjuangkan, ” ucap Kombes Valentino disela – sela sebagai inspektur upacara hari Pahlawan di Mapolrestabes Jalan HM Said Medan, Kamis (10/11/2022).

Kombes Valentino mengaku, para pejuang telah berkorban sampai tetes darah penghabisan untuk Kemerdekaan dari siapapun, melainkan berkat dan Rahmat Tuhan yang Maha Esa.

“Hari ini pun kita berada di dalam perjuangan besar menaklukkan ancaman dan tantangan yang nyata. Nyata berada di hadapan kita pemanasan global yang memicu beragam bencana alam, serta kelangkaan pangan, energi dan air bersih, kiranya perlu kita persiapkan dengan sungguh – sungguh kesiapsiagaan menghadap bencana alam, termasuk pandemi Covid – 19 serta kelangkaan sumber daya, harus senantiasa diperjuangkan secara bersama dengan kesungguhan kita mempunyai semua modal dasar untuk menjadi bangsa pemenang. Marilah kita bergerak bersama dan maju bersama dengan tekad untuk menang, sekali merdeka tetap merdeka, ” tandas Kombes Valentino

Bersama kenang dan hormati perjuangan para pahlawan, bangun ingatan kolektif bangsa agar dapat implementasikan semangat dan nilai – nilai luhur pahlawan bersama, perkuat persatuan dan kesatuan bangsa dalam NKRI, yang merupakan amanat Pahlawan Bangsa. (K24_01/r)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *