Berbagi di Bulan Suci Ramadhan, SAPMA IPK ITBI Medan Bagikan Sembako Ke Panti Asuhan Padang Bulan

Berbagi di Bulan Suci Ramadhan, SAPMA IPK ITBI Medan Bagikan Sembako Ke Panti Asuhan Padang Bulan
Sapma IPK ITBI medan bagikan baksos ke panti asuhan Padang bulan. (Foto/dok).

MEDAN, KABAR24JAM Berbagi di bulan suci Ramadhan, Satuan Pelajar Mahasiswa Ikatan Pemuda Karya Institut Teknologi & Bisnis Indonesia Millenial Cabang Medan (SAPMA IPK ITBI) bagikan sembako ke panti asuhan. Selasa (11/04/2023).

SAPMA IPK ITBI bagikan sembako berupa Beras, Gula Indomie, Minyak Goreng dan Telur ayam ke panti asuhan Padang Bulan yang terletak di Padang Bulan Jalan  Harmonika No. 76 Kelurahan Padang Bulan Selayang II Kecamatan Medan Selayang.

Ketua SAPMA IPK ITBI Jonathan Panggabean menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah suatu bentuk kepedulian antar sesama, ia berharap sembako yang diberikan oleh Sapma IPK ITBI ini bisa bermanfaat bagi pengurus dan anak-anak di panti asuhan.

Jonathan menambahkan, turut hadir dalam giat sosial pembagian takjil Ketua  PAC IPK Medan Helvetia Tony Sitorus, Bendahara Sapma IPK Kota Medan Tyo Prasetyok, Ketua Ranting Tanjung Sari Sugeng, Sekretaris Ranting Tanjung Sari Yusuf Situmeang, Bendahara Ranting Tanjung Sari Ridho Fauzi, Sapma IPK Methodist, Sapma  Polmed, Sapma Unpri dan beserta jajarannya komisariat SAPMA IPK lainya.

“Kegiatan ini terlaksana tidak terlepas dari arahan dan bimbingan Ketua DPP IPK Sumut Bastian Panggabean, Ketua DPD Kota Medan Benny Sihotang, Ketua Sapma IPK Kota Medan Yersa Hasibuan.

Disamping itu arahan dari Rektor ITBI Millenial Medan David Sembiring serta Dosen ITBI Millenial Medan”. Ucapnya.

Ibu Titin mewakili pengurus panti asuhan mengucapkan terimakasih atas pemberian santunan dan paket sembako. Tentunya hal tersebut menambah kebahagiaan bagi seluruh anak yatim piatu dan yang ada di Panti Asuhan Padang Bulan.

“Kami mengucapkan terimakasih, semoga Allah SWT memberikan keselamatan dan keberkahan bagi SAPMA IPK ITBI,” pungkasnya. (Frank_01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *